SAMPIT – Kecelakaan lalu lintas antara truk dan sepeda motor di jalan poros Desa Sebabi Kilometer 8, Kecamatan Telawang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kalimantan Tengah, menewaskan seorang pengendara, Minggu 7 Februari 2021, sekira pukul 13.00 wib siang.
Kapolsek Kota Besi, Iptu Erik Andersen mengatakan, kejadian itu bermula saat truk yang dikemudikan pria berinisial AB dengan melaju dari arah simpang tiga sebabi menuju Desa Sebabi.
“Sampai di KM 8, dari arah berlawanan melaju dengan kecepatan tinggi sepeda motor jenis Honda CBR, sewaktu berpapasan motor melambung dan masuk ke jalur kanan, sehingga tabrakan pun tak bisa dihindarkan,”Kata Erik, Senin 8 Februari 2021.
Erik menyebut, pengendara sepeda motor berinisial UL meninggal dunia akibat peristiwa itu, dengan mengalami luka pecah di bagian kepala dan luka robek dibagian kaki sebelah kanan.
“Selanjutnya korban dilarikan ke rumah sakit dr. Murjani Sampit guna dimintakan visum dan penanganan lebih lanjut,” paparnya.
Sementara untuk kasus laka lantas ini juga telah ditangani Satlantas Polres Kotim, sedangkan pengendara truk kini telah diamankan, dan saat ini telah diperiksa lebih lanjut oleh polisi.
“Pengemudi truk saat ini tengah diproses,” tandasnya.
(Cha/beritasampit.co.id)
.fb-background-color {
background: !important;
}
.fb_iframe_widget_fluid_desktop iframe {
width: 100% !important;
}