SAMPIT – Para narapidana (napi) yang ada di Lapas Kelas II B Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ternyata memiliki berbagai macam bakat. Bahkan belum lama ini salah satu napi diketahui membuat miniatur kapal perang atas dukungan Kepala Lapas Kelas II B Sampit.
Kepala Lapas Kelas II B Sampit Agung Supriyanto mengatakan, narapidana tersebut bernama Fadillah dan Nanang. Mereka berdua menyibukkan diri di lembaga pemasyarakatan, dengan mengolah kerajinan tangan berupa kapal perang berbahan triplek.
“Apa yang mereka lakukan berdua ini adalah sesuatu hal yang positif, dimana mereka menggunakan waktu luangnya untuk berkreasi dan menghasilkan sesuatu yang kongkrit,” ujarnya, Senin 11 Januari 2021. Menurutnya, hal ini nantinya bisa mereka gunakan di lingkungan masyarakat saat sudan keluar nanti.
Sehingga apa yang mereka buat tersebut bisa bernilai ekonomis. “Banyak sekali napi yang memiliki bakat, dan ini menjadi perhatian kami untuk mengelola dan menyediakan tempat agar dapat menyalurkan bakat mereka,” bebernya.
Miniatur kapal perang yang dibuat oleh napi tersebut terlihat cukup detail. Nampak ada senjata, bendera merah putih, dan warna yang khas dengan kapal-kapal perang milik Indonesia pada umumnya. Bahan yang digunakan cukup sederhana, hanya menggunakan alat pemotong, triplek, lem pelekat, dan bahan-bahan ekonomis lainnya.
(dia/matakalteng.com)
The post Latih Keterampilan, Napi Lapas Kelas II B Sampit Buat Miniatur Kapal Perang appeared first on Mata Kalteng.