Ini Rencana Proyek MTSN 1 Kotim ke Depan

Ini Rencana Proyek MTSN 1 Kotim ke Depan

NARDI/BERITA SAMPIT – Siswa-siswi MTSN 1 Kotim saat melaksanakan jam pelajaran olahraga.

SAMPIT – MTSN 1 Kotawaringin Timur memiliki rencana perbaikan berbagai fasilitas sarana dan prasarana madrasah, diantaranya kantin yang saat ini sedang berlangsung perbaikan dan rencana ke depan akan direnovasi musala menjadi dua lantai.

“Rencana di 2023, bagian lantai atas musala khusus untuk ibadah dan ruang bawah dibuat ruang terbuka nantinya digunakan berbagai kegiatan pembelajaran baik pagi atau sore,” kata Kepala MTSN 11 Kotim melalui Kepala Tata Usaha Imus Noryady, Jumat 15 Oktober 2022.

Imus melanjutkan bahwa hal tersebut agar siswa bisa lebih nyaman dalam berbagai kegiatan keagamaan yang dipusatkan di musala MTSN 1 Kotim.

Sedangkan kantin sekolah saat ini sedang renovasi akan dibuat senyaman mungkin untuk siswa MTSN 1 yang Jumlahnya sekitar 765 siswa dengan total 24 ruang kelas.

“Sudah mulai membenahi bagian belakang istilahnya kurang rapi jadi dibenahi, sehingga dilihat dari depan maupun belakang nantinya sama indah,” ujarnya.

MTSN 1 Kotim juga sedang mengusulkan surat berharga syariat negara (SBSN) program dari Kementrian Agama. Yaitu berupa program bantuan proyek untuk peningkatan kualitas pendidikan madrasah. Berbagai syarat administrasi, sertifikat tanah dan lainnya, harus melalui verifikasi dari kementrian.

Adapun kendala dalam pembanguan fasilitas MTSN 1 Kotim adalah keterbatasan lahan, terutama untuk lahan parkir masih kurang, rencananya sekolah mencari lahan sekitar madrasah untuk disewakan sebagai lahan parkir.

“Berbagai perbaikan sarana madrasah dilaksanakan untuk menunjang kemajuan pendidikan dan kenyamanan siswa dalam belajar serta beraktifitas disekolah. Kami berharap SBSN bisa terealisasi di 2024 nantinya sehingga dapat meningkatan kualitas pendidikan di MTSN 1 Kotim ini,” pungkasnya. (Nardi).

(Visited 5 times, 5 visits today)




Sumber: https://beritasampit.co.id/2022/10/15/ini-rencana-proyek-mtsn-1-kotim-ke-depan/

Leave a Reply

Copyright © 2023 Sampit

BERITA

KONTAK

ABOUT

SAMPIT.ID adalah portal agregasi berita tentang kota Sampit (Kotawaringin Timur).

email: [email protected]

STAY CONNECTED

Copyright 2016-2022 Sampit.ID